Cara Cepat dan Mudah Mengatasi Anak Susah Makan

18:09
Tips Sehat dan Cantik - Salah satu masalah yang sering dikeluhkan oleh para orang tua adalah anak susah makan. Meskipun banyak cara telah dilakukan, tapi tetap saja masih belum bisa menyelesaikan masalah yang tengah dihadapinya. Tak jarang, hal ini bahkan dapat membuat seorang ibu tertekan dan stres dalam mangatasi masalah anak yang susah makan.

Penyebab anak susah makan dibagi menjadi dua, yakni faktor fisik dan psikis. Contoh penyebab anak susah makan yang masuk kedalam faktor fisik adalah adanya gangguan pada organ pencernaan atau adanya infeksi dalam tubuh si kecil. Sedangkan penyebab anak susah makan yang masuk kedalam faktor psikis adalah adanya gangguan psikologis pada anak (seperti kondisi rumah tangga yang tidak nyaman, anak merasa cemas, suasana makan yang kurang menyenangkan, dan lain-lain).
tips mengatasi anak susah makan
Ilustrasi anak susah makan via themotherish.com
Cara mengatasi anak susah makan bisa dibilang gampang-gampang susah, karena kunci utama dalam mengatasinya adalah kesabaran Anda untuk selalu mengajaknya makan. Berikut ini ada beberapa tips mengatasi anak susah makan yang bisa Anda coba.


Cara Mengatasi Anak Susah Makan

  • Ketika si kecil telah berusia 6 bulan, cobalah untuk mulai memberikan makanan pendamping ASI seperti hal nya bubur susu dan sari buah. Kemudian bertahap ke makanan yang memiliki tekstur lebih padat, seperti nasi tim, dan seterusnya.
  • Bila Anda memilih bubur instan yang ada dipasaran, jangan lupa untuk mengecek label pada kemasan supaya bisa disesuaikan dengan si kecil. Umumnya bubur instan tersedia untuk anak yang berusia 6 – 24 bulan dengan varian rasa yang beraneka ragam. Supaya si kecil tidak bosan, lebih baik Anda berikan bubur instan dengan varian rasa yang berbeda-beda.
  • Jika si kecil sudah berusia diatas 2 tahun, sekarang waktunya bagi Anda untuk memvariasikan menu lauk pauknya. Buat pilihan menu makanan beraneka ragam dan biarkan si kecil memilih makanan yang paling disukainya. Jika ingin disesuaikan berdasarkan waktu makannya, Anda bisa memilih telur, roti, kentang, dan segelas susu untuk menu sarapan pagi. Untuk menu makan siang, Anda bisa memilih nasi tim sayur dengan ikan. Sedangkan menu makan malamnya, Anda bisa memberikan nasi sayur dengan daging ayam. Tambahkan buah-buahan atau pudding sebagai menu penutupnya.
  • Jika si kecil senang ngemil, lebih baik berikan cemilan yang sehat seperti potongan buah-buahan, agar-agar, es krim, pudding, wortel yang telah dikukus, atau bisa juga dengan memberikan cake hasil kreasi Anda. Berikan camilan jauh sebelum waktu makan tiba. Hindari camilan seperti permen, cokelat, dan snack yang mengandung MSG supaya nafsu makan si kecil tidak terganggu.
  • Cara mengatasi anak susah makan yang selanjutnya adalah sajikan makanan dengan tampilan yang menarik dan sebisa mungkin hindari mencampur adukan nasi dengan lauk pauknya. Menyajikan makanan supaya lebih menarik tidaklah sulit, Anda juga bisa melakukannya dengan memberikan piring makan yang disukai si kecil kemudian pisahkan nasi dengan lauk pauknya. Atau bisa juga dengan mengubah bentuk makanannya seperti nasi yang dibentuk menjadi wajah sedang tersenyum, tokoh kartun, atau yang lainnya.



  • Sajikan makanan secara bertahap dengan porsi kecil dulu. Jangan memaksanya untuk makan banyak-banyak karena lambung si kecil belum mampu menampung makanan dalam jumlah yang banyak. Beri ia makan sedikit demi sedikit supaya bisa menikmati makanannya. Jika si kecil menyukainya, jangan heran jika ia akan ketagihan dan meminta makan lagi.
  • Cara mengatasi anak susah makan berikutnya yaitu hindari memaksa, apalagi sampai mengancam dan menakut-nakuti si kecil supaya mau makan. Hal ini jika dilakukan malah akan membuat si kecil mengalami trauma psikologis. Lebih baik bujuk ia dengan lemah lembut dan bersabar.
  • Selama kegiatan makan masih berlangsung, tetaplah berkomunikasi dengan si kecil supaya kegiatan makannya tetap menyenangkan. Atur juga waktu makannya supaya hal ini bisa menjadi kebiasaan bagi si kecil. Jadi, ketika waktu makan tiba ia tidak perlu lagi untuk disuruh-suruh makan.
  • Pemberian minum pada saat si kecil makan juga penting untuk diperhatikan. Usahakan jangan terlalu banyak memberinya minum karena hal ini bisa membuatnya lebih cepat kenyang.
  • Cara mangatasi anak susah makan sebenarnya bisa juga diatasi dengan memberikan multivitamin atau supplemen penambah nafsu makan. Anda juga tidak akan kesulitan untuk mendapatkan supplemen ini, karena supplemen penambah nafsu makan sudah banyak tersedia di supermarket atau di apotek.

Jika Anda sudah menerapkan cara mengatasi anak susah makan yang telah disebutkan diatas namun anak tetapi tidak mau makan, lebih baik konsultasikan masalah ini kepada dokter atau ahli gizi.
Previous
Next Post »
0 Komentar